.::Segenap Warga SMK Ma'arif 2 Gombong, besok hari Rabu, 22 November 2017 mengikuti Jalan Sehat Peringatan HUT PGRI di Kecamatan Gombong ::.

Rabu, 03 Februari 2016

Raih Piala Runer Up Bola Voli Kapolres CUP 2015, menambah koleksi Kejuaraan SMK Madu Go

MadugoNews (Kebumen) (21/5/2015) Langsung dari  GOR Serbaguna SMA Negeri 2 Kebumen, sorak sorai membahana mengiringi laga final Turnamen Bola Voli Antar Pelajar Tingkat SLTA Kapolres di Cup dalam rangka HUT Bhayangkara yang ke-69 Tahun 2015.

Akhirnya Tim Voli SMK Ma’arif 2 Gombong berhasil meraih Juara 2 dalam Turnamen Bola Voli Antar Pelajar Tingkat SLTA di Kapolres Cup dalam rangka Hut Bhayangkara yang ke-69 Tahun 2015 yang di selenggarakan oleh Polres Kebumen dan bertempat di SMA Negeri 2 Kebumen.

Laga Final tersebut berlangsung 5 set dan terlihat sangat alot karena memang lawan yang dihadapi kali ini merupakan musuh bebuyutan yang hampir di setiap final ajang voli selalu menjadi lawan yang sengit. Memang tim voli SMK Negeri 1 Puring sering bertemu dengan tim voli SMK Ma’arif 2 Gombong termasuk di Final Kapolres CUP tahun ini.

Laga yang dimulai pukul 17.00 Wib ini berakhir dengan scor akhir  11 | 15 setelah melewati set yang sangat ketat di set yang ke 5 akhirnya SMK Ma’arif 2 Gombong berhasil walaupun sebagai Juara 2.

Ketika dijumpai tim redaksi, pelatih kawakan tim SMK Madu Go, Oekie Sakti Priyono, S.Pd., menyampaikan pernyataan yang sangat membanggakan, “….kami sangat yakin akan menjuarai turnamen ini seperti tahun lalu, dan kami memang sangat optimis. Akan tetapi keberuntungan belum berpihak pada kita.”

“Saya berharap, tambahan juara 2 kali ini akan tetap memotivasi tim kami agar dapat terus berprestasi di tingkat Kabupaten Kebumen, karesidenan Kedu maupun tingkat Propinsi Jawa Tengah, yang memang sudah sejak lama kami gadang gadang agar kami dapat berbicara banyak di turnamen level tersebut”. Tegas Oekie.

“….sebenarnya lawan kami adalah lawan yang biasa kami jumpai hampir di setiap event, dan kali ini kami bertemu tim mereka di laga final”. Imbuh Oekie.

Memang tahun lalu SMK Ma’arif 2 Gombong berhasil menjuarai ajang turnamen Kapolres CUP ini, tetapi tahun 2015 ini SMK Ma’arif 2 Gombong hanya berhasil sebagai juara runner up. Dalam wawancaranya dengan Bapak S. Montro Anggota dari Pihak Kapolres Kebumen, Beliau menyampaikan bahwa SMK Ma’arif 2 Gombong sebenarnya sudah bagus dalam permainan hanya saja timnya kurang variasi dalam serangan.

Sigit Anggoro Putra Pratama yang didaulat sebagai smasher Tim Voli Madu Go, mengungkapkan rasa bangganya setelah berhasil mengharumkan kembali nama SMK Madu Go, apalagi dia baru saja merayakan kelulusannya pagi sebelumnya.

“…… saya tidak bisa berkata apa apa, ada banyak kebahagiaan yang saya dapatkan hari ini, kelulusan maupun piala bergengsi ini……., Tapi mungkin ini yang bisa saya persembahkan kepada sekolah tercinta yang terakhir, karena saya harus bekerja setelah kelulusan tadi pagi”. Ungkap Sigit merasa terharu.

Memang 50 % Atlet Voli SMK Madu Go adalah siswa kelas XII yang baru saja lulus, dan sisanya merupakan bibit-bibit yang sedang digembleng oleh Coach Oekie dan Arifudin Karyono, S.Pd. agar dapat terus melanjutkan kejayaan Tim Bola Voli SMK Madu Go, baik di Tingkat Kabupaten Kebumen maupun Karesidenan Kedu serta Propinsi Jawa Tengah pada umumnya. (SaifudinMDG)


_______________________________________________________


Terima kasih telah berkunjung di Website SMK Ma'arif 2 Gombong. Mohon berikan komentar Anda untuk meningkatkan kualitas berita atau Informasi dari kami.
Layanan Liputan : 081327736138 | Email: saifudinmadugo@yahoo.com 

 

0 komentar:

Posting Komentar