.::Segenap Warga SMK Ma'arif 2 Gombong, besok hari Rabu, 22 November 2017 mengikuti Jalan Sehat Peringatan HUT PGRI di Kecamatan Gombong ::.

Rabu, 11 Mei 2016

Ribuan Syecher Mania Meriahkan Madugo Bersholawat #3

MadugoNews (Gombong) – Ribuan jamaah NU tumpah ruah di halaman SMK Ma’arif 2 Gombong, jalan kemukus 96B Gombong, Kamis (24/3/2016) malam untuk bersholawat dalam acara Madugo Bersholawat Edisi 3.
Para jamaah memadati Halaman SMK Ma’arif 2 Gombong walau sempat diguyur hujan menjelang kegiatan dimulai, namun tidak menyurutkan jamaah untuk hadir mendatangi majelis shalawat tersebut, tidak hanya datang dari wilayah Gombong, tapi juga dari wilayah lainnya.
Selain memadati area sekolah, jamaah yang hadir juga memenuhi jalan sekitar sekolah. Sambil bersila para jamaah dengan penuh khusu mengumandangkan zikir, doa dan sholawat kepada Nabi besar Muhammad SAW.
Dari pantauan MadugoNews, sejumlah pejabat tampak hadir mulai dari K.H Nasiruddin Al Mansyur, Habib Hasan bin Muchdor Alattas pimpinan Jama’ah Shalawat Mahage Kabupaten Kebumen, Muspika Gombong, Ketua MWC NU Kecamatan Gombong, Jama’ah Majelis Rosulullah Kabupaten Kebumen, Jama’ah Ahbabul Musthofa Kabupaten Kebumen, pengurus PonPes se-Kabupaten Kebumen, serta jama’ah Mahage dan Qotrun nisa se-Kabupaten Kebumen yang tumpah ruah memadati Halaman SMK Ma’arif 2 Gombong.
Ketua Panitia Madugo Bersholawat #3, Arif Rochman, M.Pd.I ketika dijumpai MadugoNews mengatakan, acara tahunan ini yang digelar atas kerjasama jamaah Majelis Ratibul Haddad Wa Maulid Simthudduror Malam Ahad Wage (Mahage) Kabupaten Kebumen dengan SMK Ma’arif 2 Gombong bertujuan untuk “nguri-nguri” (menghidup-hidupkan*red) cinta kepada Nabi Muhammad akan kemulian akhlaq dan taulandannya.
Beliau menyampaikan acara gema shalawat di SMK Ma’arif 2 Gombong pada malam jum’at itu adalah ketiga kalinya yang diselenggarakan secara rutin setiap tahunnya di Halaman SMK Ma’arif 2 Gombong. “Walaupun Mahage kegiatan rutinnya di Malam Ahad Wage, namum pada malam hari ini Mahage hadir di Malam Jum’at karena di SMK Ma’arif 2 Gombong tahun ini tidak terjadwalkan, karena padatnya jadwal Mahage di beberapa tempat khususnya di Kabupaten Kebumen”, “Nah, do’a dan sholawat tersebut yang dipanjatkan malam ini merupakan wujud rasa syukur atas nikmat yang diberikan Allah SWT,” Imbuh Arif disela-sela acara.
Dalam sambutannya, Kepala SMK Ma’arif 2 Gombong Ngadino, S.Kom memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada para remaja yang gemar bersholawat. Beliau berharap semoga menjadi penerus perjuangan Nabi Muhammad SAW.
Beliau juga mengenalkan lingkungan sekolahnya kepada para jamaah dengan sebutan kampus hijau. SMK Ma’arif 2 Gombong yang pada saat itu dijadikan tempat untuk bersholawat, lanjut beliau, memohon doa restu kepada para jamaah agar mendoakan siswanya yang akan menempuh ujian Nasional April mendatang agar diberikan kelancaran dan kesuksesan.
“Semoga dengan momentum kegiatan Madugo Bersholawat kali ini menjadikan para remaja khususnya siswa SMK Ma’arif 2 Gombong dapat meningkat prestasinya dan dapat lancar dalam mengerjakan ujian nasional dan diberikan kesuksesan atas berkah bersholawat tersebut”. Pungkas Ngadino.
Setelah itu pembahasan Kitab Hadist Riyadus Shalikin dan dilanjutkan pembacaan Ratib Al Haddad yang dipimpin langsung oleh Al Habib Hasan bin Muchdor Alattas pimpinan Jama’ah Shalawat Mahage Kabupaten Kebumen. Iringan musik hadrah senantiasa berketipung saat shalawat bergema berupa syiir-syiir pujian kepada Nabi Muhammad SAW.
Pada acara tersebut diisi mau’izhah hasanah oleh K.H Nasiruddin Al Mansyur. Dalam tausiyahnya beliau menyampaikan beberapa motivasi diantaranya untuk membuktikan rasa rindu kepada Nabiyullah Muhammad SAW, pentingnya ilmu karena mahabah dan meraih ridho Allah SWT, dan mencintai ilmu dengan mencontoh baginda rasulullah saw itu semua adalah modal pokok untuk mencapai kesuksesan dunia dan akhirat.
Beliau juga menambahkan kepada para remaja khususnya siswa yang akan melaksanakan ujian nasional April mendatang untuk selalu mencintai ilmu guna menuju prestasi kesuksesan. “Lima perkara yang dapat meningkatkan pemahaman dalam mencari ilmu diantaranya shalat malam, takut kepada Allah SWT, shalat 5 waktu, ridho Orang tua dan Guru serta Makan dan Minum yang halal.” Imbuh kyai.
Sementara itu, dari pantauan MadugoNews di Jalan utama Kemukus menuju Halaman SMK Ma’arif 2 Gombong terlihat padat merayap, namun demikian tetap teratasi atas kerja panitia sie keamanan Oekie Sakti Priyono, S.Pd. dkk yang berkordinasi dengan Banser Kec. Sempor, Koramil, Polsek, Hanra setempat dibantu anggota PKS SMK Madu Go begitu rapihnya mengatur serta menempatkan kendaraan jama’ah, sehingga meskipun jama’ah yang hadir ribuan orang dari berbagai tempat tetapi dapat dikondisikan dengan rapih sehingga tidak mengganggu lalu lintas setempat. (SaifudinMDG)

0 komentar:

Posting Komentar